Surat dari Amri



Apa yang kita pandang baik, belum tentu benar baik bagi kita.
Apa yang saat ini kita puja puji dan sayangi, belum tentu sama di kemudian hari.

duhai yang maha membolak balikkan hati,
Tetapkanlah hatiku di atas agamaMu

------------

Meyr belum juga beranjak. Hatinya masih gamang, pikirannya masih ruwet, tak jua ia ingin bertemu orang.

Masih terngiang suara merdu Amri. Suara yang jika wanita mendengarnya, sulit untuk tidak terpukau: intonasi yang jelas dengan nada sedang, pita suara yang terlalu sempurna, bicara tidak terlalu cepat maupun terlalu lambat, tidak pernah keluar dari bibirnya kata kata hinaan, sangat mengesankan pribadi yang bijaksana dan dewasa.

Meyr tidak paham, ia tidak mengerti. Mengapa Amri memutuskan hubungan dengannya. Tanpa ia melakukan kesalahan.

"Amri.."

Meyr terkesiap saat suara di jendela memecah konsentrasinya.

"Ah, hujan..", segera ditutupnya jendela yang separuh terbuka.

Sial baginya, hujan menambah temaram hatinya. Meyr tidak menangis. Ia sudah banyak menangis pada waktu waktu lalu. Sulit rasanya membasahi matanya lagi untuk perkara lelaki seperti ini.

Ia tercenung dengan bagaimana hatinya bisa koyak begini.
"Ini hanya sebuah hal yang biasa...  come on, Meyr.."

Amri adalah lelaki ketiga dalam hidupnya setelah Ayah dan Brent. Amri datang saat Brent telah menghancurkan banyak hal, tidak hanya hati tapi juga fisiknya. Brent yang pemarah dan emosional kerap memukul, menampar, mendorongnya kala Meyr dirasanya melakukan kesalahan.

Namun seperti banyak orang jatuh cinta lainnya, matanya terbuka tetapi hatinya dibutakan. Ia tetap bersama Brent, karena Brent adalah lelaki yang pertama kali menyatakan cinta kepadanya, saat semua orang menjauh darinya, termasuk ayah.

"Ah, bukan. Ayah tidak pergi, ia hanya terlalu sibuk...."
Pikirnya kala itu.


Tapi hati yang kosong begitu mudah diisi cinta, meskipun itu ternyata palsu dan menyakitkan. Brent yang memenuhi masa remajanya dengan kisah lebam di muka dan badannya.

Meyr tidak hanya buta oleh cinta, saat itu mungkin ia juga mati rasa.

"When i am fall in love... it will be...forever .. "
Ia menyanyi dengan iringan gerimis di luar. Dramatis.

Matanya masih menatap kosong.

Amri pernah berkata cinta. Itu kata kata yang jauh lebih meyakinkan daripada mulut si pemarah Brent. Namun Meyr tidak jua dapat menjawab, mengapa Amri memutuskannya.


Amri hanya menitipkan surat kepada Rein, temannya di kantor.


Surat yang sejak tadi dipegangnya. Surat yang belum sepenuhnya, mampu dicernanya.

--------

Assalamu'alaikum Meyr.

Meyr, alhamdulillah aku bisa menulis ini kepadamu dalam keadaan sehat.

Semoga kamu juga sehat selalu Meyr.


Meyr, izinkan aku meminta maaf soal percakapan kita di restoran kemarin. Aku tahu... kamu pasti merasa tersakiti. Aku benar benar minta maaf.

Meyr yang tidak pernah berkata buruk,

Kamu adalah wanita yang baik, aku yakin itu. Hubungan kita selama dua tahun membuatku tahu bahwa... hati yang baik masih bisa kita miliki meskipun telah berkali kali terluka. Itulah yang aku lihat darimu.

Seperti yang kau tahu...aku telah memutuskan hubungan kita. Aku berkata begini bukan karena aku benci kepadamu. No. 
Bukan pula karena aku mencintai wanita lain. No.

Aku meminta sedikit waktumu mendengar penjelasanku.

Perjalanan jiwa yang kualami.. dan begitu membekas di hati.

Meyr, aku telah mengenal Ibrahim, teman kuliahku dulu. 
Ia membawaku ke sebuah tempat yang sangat damai, bernama masjid cordova. 

Di sana aku menemukan rasa yang belum pernah kutemui sebelumnya. Suatu nuansa yang penuh ketenangan. Lebih tenang dari memandang lautan. Lebih damai dari melihat langit seperti kegemaranmu.

Meskipun aku muslim, tak banyak kukenal agamaku, Meyr. Sebab ayah ibuku telah tiada, dan aku dibesarkan dalam panti asuhan katolik. 


Yang aku tahu aku adalah muslim, karena para suster di panti menghormati surat yang dititipkan orang yang menaruhku di panti, yang berkata demikian. Aku adalah anak muslim. Dan namaku; Amri.


Bertahun tahun aku menjadi muslim tanpa kenal agamaku dengan baik.

Bertahun tahun aku lalai mencari makna hidup yang lebih dalam. 

Ibrahim telah membawaku ke dalam suasana magis yang tal mampu kulukiskan seluruhnya. 

Satu dua kali..hingga berkali kali aku dan ia ke sana.

Aku diajarinya solat dan macam macam lainnya tentang Islam.  
Sampai pada suatu hari, ia memandangku serius dan bertanya tentangmu yang selalu kugandeng saat ke kampus dulu.

Ia tersenyum dan memegang pundakku.

Ia katakan dengan lembut namun pasti.. bahwa dalam Islam.. tidak ada pacaran.

Aku berkata kepadanya,
"Pardon, brother... what do you mean? I love a girl and i will marry her... at the right moment. So ... we try to know each other deeper and deeper and we build a relationship. There is nothing wrong with that"


Ia pun menjawab,

Bahwa dalam Islam, tidak dikenal pacaran. Yang ada adalah taaruf (berkenalan) sebelum menikah. Tidak ada berpelukan, mencium walau di kening, atau bahkan menggandeng tangan. 

Aku sejujurnya juga masih belajar, Meyr. Namun aku ingin sekali mengenal agamaku lebih jauh...Aku ingin berusaha taat..walaupun di sisi lain sebenarnya sangat ingin menikahimu. 

Namun aku tidak boleh menjanjikan apa apa sebelum aku melamarmu, dan kau pun tahu... aku terikat kontrak beasiswa untuk tidak menikah selama masa kuliah. Aku baru saja masuk program S3 ku...

Oleh sebab itu Meyr, maafkanlah aku

Kulepaskan dahulu ikatan kita. 
Biarlah aku dan dirimu belajar dahulu..
Aku tahu Meyr, kau bisa bertahan tanpa aku. Karena Allah selalu membersamaimu.

Meyr, ayo kita
Mencari tahu lebih jauh... 
Menenangkan diri..
Mencari di dalam hati, apa yang sebenarnya menjadi sumber ketenangan itu.


Semoga Allah selalu merahmatimu, Meyr..

Wassalamu'alaikum

Amri-

------


Meyr menatap langit mendung lewat jendela.

digenggamnya surat itu.. erat sekali.

2 komentar: