Berkata pada Diri Sendiri

Bulan penuh pengampunan telah lama menyapa
Mukmin berlomba bersimpuh mengiba ampunan-Nya
Segala kata indah dirangkai demi dapat dihapus dosa yang diperbuatnya
Agar menggapai fitri di ujung hari

Namun saat karunia yang bernama sakit menimpa
Segala kata tak indah dirangkai hanya untuk terus mengeluh
Padahal mungkin itulah jawaban Allah atas untaian permohonan yang dipanjatkan
Karena sejatinya sakit adalah salah satu jalan penghapus dosa tanpa berpeluh
Hanya jalani dengan ikhlas yang penuh

Bulan penuh keistimewaan telah lama menyapa
Bahkan kini langkah hampir berada di ujung akhir
Segala cita istimewa nan mulia dicanangkan saat bermula
Apakah hingga titik ini sudah melakukan yang istimewa?
Karena yang istimewa tak bisa digapai dengan yang biasa saja

Waktu tak bisa diputar ke arah yang lama
Penyesalan akan muncul saat sudah terlewat semua
Namun jangan lah kecewa, Bulan istimewa ini masih ada
Justru tersisa bagian yang teristimewa
Kuatkan langkah usaha dan bulatkan iman yang utuh
Demi meraih keistimewaan akhir yang sepuluh
Karena di sana ada bulan yang jumlahnya seribu utuh.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar