15 Tips Menulis Untuk Pemula

15 Tips Menulis Untuk Pemula


Biasanya penulis pemula, kebingungan harus mulai dari mana untuk meningkatkan kemampuan menulis.
Itu merupakan permasalahan yang sepele. Namun, jika kita bisa membuat susunan yang sistematis tentang bagaimana memulai tulisan, maka kita bisa dengan mudah menerapkannya untuk mengasah kemampuan kita dalam menulis.
Berikut ini tips-tips menulis untuk pemula yang bisa membantu dalam berlatih menulis.
1. Tips menulis untuk pemula yang pertama adalah tulislah apa yang Anda lakukan. tulislah apa yang Anda rasakan, apa yang Anda lihat, apa yang Anda dengar, Apa yang Anda makan, dan apa yang Anda kerjakan menjadi sebuah cerita utuh untuk dibaca.
Mulailah dengan menulis apa yang Anda lakukan.
Setiap orang pasti memiliki aktivitas keseharian yang berbeda-beda. Anda bisa menuliskan semuanya dalam satu artikel atau memilah-milah mana kegiatan yang menarik untuk dituliskan.
Bagi penulis pemula seperti kita, hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagaimana menyajikan aktivitas kita menjadi menarik untuk diceritakan.
Meskipun terlihat mudah, menuliskan pengalaman kedalam bentuk tulisan sangatlah membutuhkan kerja otak yang lumayan berat. Bukan menulis satu artikel saja, tetapi menuliskannya setiap hari secara teratur. 
2. Tips menulis untuk pemula yang kedua adalah disiplinlah menulis setiap hari. Untuk memudahkan Anda berlatih menulis, buatlah sebuah blog atau buku diary.
3. Tips menulis untuk pemula yang ketiga adalah menulislah dengan kata-kata yang sederhana. Jangan berbelit-belit. Ingat, jangan menuliskan sesuatu yang terlalu panjang karena kita sebagai pemula akan merasa kesulitan untuk tetap fokus pada topik. 
4. Tips menulis untuk pemula yang keempat adalah menulislah sungguh-sungguh. Jangan malas dan menunda-nunda kegiatan menulis Anda. Semua itu tidak akan berguna jika Anda tidak memiliki niat untuk belajar menulis yang baik dan benar. 
5. Tips menulis untuk pemula yang kelima adalah jangan mengikuti gaya bahasa orang lain. Gaya bahasa Anda akan tercipta dengan sendirinya jika Anda tidak meniru orang lain.
Bagaimana menyajikan tulisannya? Anda tidak perlu khawatir tentang bagaimana menyajikan setiap tulisannya. Jika Anda melakukan keempat tips menulis sebelumnya selama 2 bulan penuh, Anda akan menemukan gaya menulis Anda sendiri. 
6. Tips menulis untuk pemula yang keenam adalah tunjukan integritas Anda dengan menulis yang jujurApalah arti tulisan yang bagus jika itu berisi kebohongan yang Anda sajikan demi meraih popularitas. 

7. Tips menulis yang ketujuh adalah lakukan pembagian paragraf agar pembaca merasa nyaman. Berlatihlah menyusun paragraf dengan baik. Kapan Anda menyajikan paragraf panjang dan kapan harus menyajikan paragraf pendek.
8. Tips menulis untuk pemula yang kedelapan adalah gunakan bahasa yang komunikatif. Buatlah tulisan seakan-akan Anda berhadapan dengan pembaca. Pembaca terkadang merasa bosan jika Anda menyajikan artikel seperti text book. 
9. Tips menulis untuk pemula yang kesembilan adalah menulislah dengan spesifik berdasarkan judul yang telah anda buatDisuatu waktu, mungkin Anda terlalu bersemangat dalam menulis sehingga tanpa Anda sadari tulisan Anda keluar dari topik. Tulisan yang mengambang jauh dari topik akan membuat pembaca merasa  tertipu dan kurang nyaman saat membaca tulisan Anda.
10. Tips menulis untuk pemula yang kesepuluh adalah menulislah dengan informasi yang jelas agar tidak terjadi kesalahpahaman.
Motivasi menulis dan mengembangkan kemampuan menulis Anda. Setelah Anda mampu menciptakan kebiasaan menulis yang baik, kini saatnya membaca motivasi menulis dan bagaimana mengasah tulisan Anda agar berkembang dan semakin tajam.
11. Tips menulis untuk pemula yang kesebelas adalah biasakan mencari informasi dulu dengan membaca sebelum menulis. Informasi dan pengetahuan bisa digunakan untuk membuat kalimat jenius yang disukai pembaca.
12. Tips menulis untuk pemula yang kedua belas yaitu menulis tanpa mengedit. Itu disebabkan saat menulis Anda butuh konsentrasi penuh untuk menyusun kata per kata. Jika Anda mampu usahakan menulis apa adanya, selesaikan tulisan dulu baru melakukan editing.
13. Tips menulis untuk pemula yang ketiga belas adalah menulislah sebagaimana Anda berbicara. Buatlah seolah-olah Anda berbicara dengan orang lain ketika menulis sehingga tidak ada ide yang terlewat untuk dituliskan. Sebagian orang terkadang terlalu sulit menuangkan segala ide-ide hebat dipikiran mereka dalam bentuk tulisan karena mereka tidak tahu bagaimana caranya. 

14. Tips menulis untuk pemula yang keempat belas dengan menjawab pertanyaan apa alasan Anda menulis? Tulislah pada satu paragraf utuh tujuan Anda menulis. Kemudian bacalah kembali ketika Anda merasa lelah atau sedang tidak mood menulis. Ini adalah motivasi bagi Anda untuk segera bangkit dan kembali semangat.
15. Tips menulis untuk pemula yang terakhir tanamkan pada pikiran Anda bahwa siapa pun bisa menulis asal mau giat berlatih. Menulis merupakan kemampuan yang membutuhkan kerja keras. Bukan sekedar bakat.

Sumber :
https://shiq4.wordpress.com/2015/05/09/15-tips-menulis-untuk-pemula/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar